BREAKING NEWS

10/recent/ticker-posts

Right Button

test banner SELAMAT DATANG DI WEBSITE KAMI, SELAMAT MEMBACA SEMOGA BERMANFAAT

Lanudal Kupang Gelar Upacara Bendera, Serah Terima Bendera Kebersihan Mess dan Jam Komandan

 

TNI AL-Puspenerbal (3/11/2025)|Pangkalan Udara TNI Angkatan Laut (Lanudal) Kupang menggelar upacara bendera rutin hari Senin dilanjutkan Serah Terima Bendera Kebersihan Mess Tidur Dalam yang dilangsungkan di Apron Lanudal Kupang, NTT, Senin (3/11/2025).

Komandan Lanudal Kupang, Letkol Laut (P) Erich Yuliontirta Wibawa bertindak selaku Inspektur Upacara diikuti oleh seluruh prajurit, Pegawai Negeri Sipil (PNS), Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Lanudal Kupang. 

Kegiatan ini merupakan bagian dari program penilaian kebersihan mess yang dilaksanakan secara berkesinambungan di lingkungan Lanudal Kupang, di mana bendera diserahterimakan dari pemegang sebelumnya kepada penerima baru berdasarkan hasil penilaian periode terkini.

Program ini bertujuan menumbuhkan semangat kompetisi positif antar personel dalam menjaga kebersihan, kerapian, dan kedisiplinan lingkungan mess, sekaligus sebagai bentuk pembinaan kedinasan dalam kehidupan sehari-hari prajurit TNI Angkatan Laut.

Usai upacara dilanjutkan dengan Jam Komandan, di mana Komandan Lanudal Kupang memberikan pengarahan kepada seluruh personelnya. 

Dalam arahannya, Danlanudal menekankan pentingnya profesionalisme, tanggung jawab, serta menjaga citra positif TNI Angkatan Laut melalui sikap dan perilaku sehari-hari, baik di dalam maupun di luar kedinasan.

Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh prajurit Lanudal Kupang semakin termotivasi untuk terus meningkatkan disiplin, kebersihan, dan semangat pengabdian dalam mendukung tugas pokok TNI Angkatan Laut, khususnya di wilayah kerja Lanudal Kupang.

Posting Komentar

0 Komentar